Limfoma dan Lipoma itu Sama atau Tidak?

Limfoma

Artikel Edisi November

STAFF PENELITIAN KOMPAK FK UNUD

Meskipun terdengar sama baik dari pengucapan maupun penulisannya, ternyata limfoma dan lipoma adalah dua jenis penyakit yang memiliki perbedaan yang cukup jauh. Limfoma adalah sekumpulan keganasan primer pada kelenjar getah bening dan jaringan limfoid. Limfoma sendiri dibagi menjadi dua yaitu limfoma Non-Hodgkin dan limfoma Hodgkin. Penyebab dari limfoma sendiri belum diketahui secara pasti, tetapi beberapa faktor risiko potensial adalah genetika, dan terpapar zat karsinogen. Gejala dari limfoma sendiri mengalami pembengkakan kelenjar getahbening, penurunan berat badan, sakit perut atau bengkak, keringat malam, demam dan kelelahan kronis. Dalam kebanyakan kasus limfoma Hodgkin dan non-Hodgkins, pilihan pengobatan adalah kemoterapi, radiasi dan beberapa membutuhkan transplantasi sel induk (stem cell) (Kemenkes RI, 2016).

Sedangkan lipoma adalah benjolan lemak yang tumbuh secara lambat di antara kulit dan lapisanotot. Lipoma adalah tumor yang paling sering ditemui, lipoma biasanya tumbuh pada sel-sel lemak tubuh, mereka sering ditemukan di punggung, bahu, lengan atau leher. Lipoma bisa di kenali dengan ciri-cirinya seperti berbentuk bulat, permukaanya halus, dan dapat di gerakkan sedikit di bawah kulit. Lipoma tidak memerlukan perawatan serius karena biasanya tidak berbahaya dan tidak bersifat ganas. Namun, operasi pengangkatan lipoma bisa dilakukan jika lipoma yang diderita tumbuh besar dan mulai menimbulkan rasa sakit (Dhas et al,2015)

Oleh : Staff Penelitian Kompak FK Unud

Daftar Pustaka :

Dhas, PP., Ambika,R., Arumugam,A.,Somasundaram,J.(2015).Lipoma in Hard Palate, A Case Report. International Journal of Otolaryngology and Head & Neck Surgery.2015 (4) 133-136

Kemenkes RI.(2016).Limfoma Non-Hodgkin.Komite Penanggulan Kanker Nasional:Jakarta